Blogger templates

Pages

Thursday, 30 June 2011

Cara Mudah Agar Font Tidak Berubah Saat Dibuka dengan Komputer Lain

Ini adalah trik agar font pada file CorelDRAW tidak berubah saat dibuka pada komputer lain. Menggunakan jenis font tambahan memang sangat mengasyikkan karena banyak pilihan yang bisa kita gunakan namun sering muncul masalah ketika font tersebut berubah ketika dibuka pada komputer lainnya yang tidak mempunyai font seperti yang kita miliki. Bagaimana cara mencegah agar kita tetap dapat menikmati font kita? oke langsung aja disimak Mas Bro...

Buatlah tulisan dengan font yang anda inginkan. Misal ketik A dengan jenis font Arial...



Selanjutnya klik menu Arrange > Convert To Curves  atau  tekan Ctrl+Q di Keyboard


Bisa cek dengan klik pada huruf tersebut. Ya kan....! sudah tidak bisa diedit text atau diubah dengan jenis font yang lain lagi karena sudah menjadi object vektor.

Nah gimana mudah bukan? oke silahkan aja buat Mas Bro sekalian sang penggila CorelDRAW silahkan dicoba......hehehehe

0 comments:

Post a Comment